About Us

About Us


Perjalanan KOPIKNIK bermula pada 2016 yang didukung dari kecintaan kami terhadap kopi. Kami gemar bereksperimen mengenai biji kopi dan mengoleksi beberapa alat sederhana tentang kopi untuk hobi. Berdasarkan minat dan kecintaan yang besar ini akhirnya kami memutuskan untuk membuka Kedai kopi untuk memenuhi kebutuhan para pecinta kopi pada tahun 2018.

KOPIKNIK telah berdiri sebagai kedai kopi yang menjual kopi dan beberapa appetizer pendamping ngopi. Tak puas sampai di sana kami pun mulai menyangrai sendiri biji kopi yang kami dapatkan dari rekan-rekan pecinta kopi dan supplier kopi di beberapa daerah. Untuk kami kualitas biji kopi adalah kunci utama dari sebuah kenikmatan. Oleh karena itu, kami sangat berhati-hati dalam memilih biji kopi, dan menghadirkannya untuk semua penikmat kopi.

Semakin berkembangnya geliat industri kopi di Indonesia, beberapa bulan setelahnya KOPIKNIK akhirnya memutuskan untuk membuat kopiknikkafe.blogspot.com yaitu sebuah website toko kopi online yang mampu menjangkau semua penikmat kopi di seluruh Indonesia. Dengan visi #MengopikanIndonesia, KOPIKNIK ingin memudahkan semua penikmat kopi untuk mendapatkan kebutuhan ritual minum kopi setiap hari hanya dengan sekali klik saja. KOPIKNIK mulai berbenah dan menyediakan berbagai produk varian biji kopi yang bisa melengkapi kebutuhan siapa saja. Mulai dari para penikmat kopi hingga peminum kopi rumahan.

Adapun brand yang mencakup dalam kopiknikkafe.blogspot.com termasuk Acaia, Acme Cups, Aerolatte, Aeropress, Baratza, Bellman, Bialetti, Bodum, Bonavita, Breville, Brewista, Bruer, Cafelat, Cafetto, Cafflano, Chemex, Comandate, Compak, Davinci, Delonghi, Ditting, Dolce Gusto, Duralex, Espro, Eureka, Eva Solo, Faema, Feima, Fellow, Flair, Gaggia, Gene Cafe, Getra, Goat Story, Handground, Handpresso, Hario, Jura, Kalita, Kamira, Keep Cup, Kees Van Der Westen, Kinto, Kono, Krups, La Cimbali, La Marzocco, La Pavoni, Lido, Magister, Mahlkonig, Marco, Mazzer, Monarch, Motta, Munieq, Nespresso, Ninety Plus Coffee, Nuova Simonelli, OCD, Orchestrale, KOPIKNIK, Porlex, Prexo, Probat, Pullman, Puq Press, Puro, Rancilio, Rattle Ware, Reg Barber, Rhinowares, Rok Presso, Saeco, Slayer Espresso, Solis, Staresso, Stojo, Tiamo, Toddy, Toper, Torani, Trinity One, Urnex, Vibiemme, Victoria Arduino, VST, Wacaco, Walkure, Welhome, Wilfa, Yami, Zassenhaus, Zebra, Zevro.

Dengan banyaknya brand kopi pilihan maka kopiknikkafe.blogspot.com juga mampu memenuhi kebutuhan berbagai kalangan dengan banyaknya cakupan kategori di alat kopi antara lain manual brew berupa Syphon Coffee Maker, French Press, Vietnam Drip, Aeropress, Moka Pot, Kettle atau ceret leher angsa untuk seduh kopi, Pour Over, Cloth Filter, Cold Brewer, Turkish, Eva Solo, dan Walkure. Barista tolls berupa Tamper, Shaker, shot glass, Milk Jug, Thermometer, Spoon, Rinser, Latte Art Pen, Milk Frother, alat-alat kebersihan, dan Knock Box. Aksesoris pendukung barupa paper filter atau penyaring kertas, Scale (timbangan kopi), Coffee Bag, Server, Gas Burner, Stove Stand, Coffee Jar, dan Desk Bell. Serta Mesin espresso dari rumahan sampai profesional, dari kebutuhan kedai kopi hingga kantoran.

Tak hanya memenuhi kebutuhan minum kopi para pecinta kopi dengan menyediakan beragam alat-alat kopi, kopiknikkafe.blogspot.com dengan bangga ingin merangkul siapa saja yang ingin menjadi wholesale/distributor/reseller di daerahnya masing-masing dengan harga yang lebih murah. Juga untuk memudahkan lagi, kopiknikkafe.blogspot.com bersedia melakukan dropship langsung ke para pelanggan kamu semua.

Saat berbelanja di kopiknikkafe.blogspot.com kamu tak perlu ragu karena kami menyediakan banyak pilihan pembayaran yaitu dengan kartu kredit, transfer via bank, KlikPay BCA, setoran tunai dan lain-lain.

Untuk memanjakan para penikmat kopi yang sudah menjadi pelanggan setia, KOPIKNIK juga menyediakan GRATIS BIAYA PENGIRIMAN ke seluruh Indonesia dengan transaksi belanja miniman Rp. 200.000 dengan maksimum ongkos kirim 5 Kg pertama. Juga tersedia berbagai diskon, dan promo lainnya yang kerap dilakukan di kopiknikkafe.blogspot.com. Untuk pelayanan dan customer service kamu juga bisa menjangkau KOPIKNIK melalui website chat, whatsapp, email, telepon dan sms. Kami akan selalu setia membantu kamu kapan saja.

Tak hanya cukup dengan pelayanan dan kelengkapan produk, KOPIKNIK dengan Artikelnya Menyediakan beragam informasi mengenai kopi dan industrinya. Yang mungkin akan membantu kamu menambah pengetahuan seputar industri kopi.

KOPIKNIK dengan misi #MengopikanIndonesia ingin merangkul semua kalangan yang bergerak di roda industri kopi agar bersama-sama memajukan kopi di beragam lini. Karena kopi ternyata tak hanya seputar bisnis saja, tetapi juga hulu di mana ada petani dan hilir di mana peminum kopi bermuara. Semoga hadirnya KOPIKNIK memudahkan ritual minum kopi kamu semudah ngopi dalam sekali klik!

No comments :

Post a Comment